Rabu, 23 Juli 2008

Pikiran Rakyat - TELKOM Cianjur Latih Internet 250 Pelajar

Asyiknya para pelajar SMP dan SMU se-Cianjur yang berjumlah 250 pelajar mengikuti pelatihan sehari Jurnalistik dan Internet Speedy diperlihatkan dengan antusias dan penuh motivasi untuk terobsesi menjadi jurnalis. Harian Pikiran Rakyat (PR) dengan TELKOM Cianjur melakukan kerjasama dalam mewujudkan kualitas pendidikan dan meningkatkan wawasan pelajar SMP, SMU se- Cianjur dengan menggelar pelatihan tersebut yang dilaksanakan pada tanggal 31 Juli 2007 bertempat di Aula SMU Negeri 1 Cianjur yang sekaligus sebagai penyelenggara.

Direktur Pemasaran PR Januar P.Ruswita dalam sambutannya memaparkan Misi PR yaitu sebagai Lembaga Pers, Lembaga Bisnis dan Lembaga Sosial. Dalam hal sosial ini PR ikut serta mencerdaskan kehidupan bangsa melalui media yang sudah begitu jauh bergerak cepat dari multi media berubah menuju Close Media yang terdiri dari Media Cetak, Media Elektronik, Media Internet dan Media Seluler.

Melalui pelatihan ini diharapkan menimbulkan minat baca, ungkap Januar. Sekarang melalui internet, minat baca dibandingkan dengan Thailand yang sudah 2 juta eksemplar, disini baru 400 ribu per hari, apalagi dengan negara Asia lainnya seperti Singapur, India, demikian ungkap Januar. Dikatakan lebih lanjut oleh Januar bahwa untuk memunculkan talenta jurnalis dari siswa ini yang nantinya bisa menggali potensi-potensi Cianjur dikenal diluar baik via internet maupun cetak

Begitu pula apa yang dikatakan GM. Kandatel Cianjur Muhamad Khamdan dalam memberikan sambutannya, TELKOM mempunyai program Peduli Pendidikan yang secara konsisten terus memberikan sumbangsihnya bagi peningkatan kualitas pendidikan melalui IGTS. Sejalan dengan Pemda dan Sinergi dengan PR, artinya kita sama-sama punya tanggung jawab membangun dan mencerdaskan masyarakat Cianjur, dan TELKOM punya tantangan tersendiri yaitu saat ini di Cianjur masih 1 % akses neternya dari 2 juta penduduk dan melalui forum ini semoga semakin meningkatkan minat baca, demikian ungkap Khamdan mengakhiri sambutannya.

Tidak ada komentar: